Kodim 1606/Lobar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Mataram – Kerukunan Umat Beragama Serta Menjaga Persatuan & Kesatuan Bangsa”, diikuti perwakilan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, anggota Koramil jajaran Kodim 1606/Lobar bertempat di Makodim 1606/Lobar, (1/4/21).

Dandim 1606/Lobar Kolonel Arm Gunawan S.Sos. M.T, dalam sambutannya yang dibacakan Pasiops Kodim 1606/Lobar Mayor Inf Abdul Haris S.H. M.H, meyampaikan Masyarakat NTB yang majemuk terdiri dari berbagai agama suku ras dan adat istiadat yang berbeda keragaman ini di satu sisi merupakan kekayaan budaya bangsa yang sangat berharga serta menjadi kebanggaan kita dan akan memerikan manfaat yang sebesar-besarnya dalam pembangunan.

Untuk itu, TNI-AD telah menyusun program pembinaan kerukunan umat beragama yang dilaksanakan di seluruh jajaran satkowil TNI AD, termasuk Kodim1606/Lobar sebagai wujud pembinaan dengan sasaran seluruh komponen masyarakat yang berada di wilayah Kabupaten dan Kota.

Adapun tujuannya agar prajurit TNI, keluarga TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda benar-benar memahami tentang arti toleransi umat beragama di mana antar umat beragama dapat saling menerima menghormati keyakinan masing-masing serta tolong-menolong dan bekerjasama.

Salah satu cara yang perlu kita lakukan dalam rangka mewaspadai dan mencegah konflik adalah dengan melaksanakan kegiatan pembinaan kerukunan umat beragama sehingga diharapkan melalui kegiatan ini mampu membangun kesadaran untuk selalu memiliki antar pemeluk agama.

Sehingga akan tumbuh rasa persaudaraan di antara sesama dan tidak mempertentangkan perbedaan karena pada dasarnya agama adalah mengajarkan tentang kebaikan dan perdamaian.

Karena kerukunan merupakan sumbangan besar umat beragama dalam menegakkan persatuan dan kesatuan bangsa serta lajunya pembangunan saya berharap para pemuka agama untuk selalu tanggap terhadap aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui pemuka agamanya karena pemuka agama adalah penyambung lidah dan penterjemah umat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *