Mataram – Kegiatan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) mulai dilaksanakan oleh pemerintah untuk mengurangi dampak sosial akibat pandemi virus corona terhadap warga kurang mampu.
Untuk membantu pihak pemerintah dalam penyaluran bantuan tersebut Babinsa jajaran Koramil 05/Mataram diterjunkan ke wilayah binaannya masing-masing.
Serda Piterson Djami Babinsa Kelurahan Pagesangan Barat membantu melaksanakan Pendampingan pembagian BST (Bantuan Sosial Tunai) dari pemerintah Pusat sebesar Rp.600.000 yang akan dibagikan kepada 179 KK.
Di Kantor Lurah Gomong, Serma M. Yamin Babinsa Kelurahan Gomong melaksanakan kegiatan serupa Pendampingan pembagian BST (Bantuan Sosial Tunai) dari pemerintah Pusat sebesar Rp.600.000 yang akan diberikan kepada 106 KK.
Sementara Serda M. Nasir Babinsa Kelurahan Pagesangan bertempat di kantor Kel.Pagesangan melaksanakan Pendampingan pembagian BST (Bantuan Sosial Tunai) dari pemerintah Pusat sebesar Rp.600.000 dengan jumlah yang menerima sebanyak 266 KK.
Kegiatan penyaluran BST tersebut berjalan aman dan lancar, dan diharapkan BST tersebut mampu mengurangi beban masyarakat akibat pandemi virus corona.