Koramil Gunungsari Gencar Sosialisasi Pencegahan COVID-19

GUNUNGSARI – Koramil 1606-07/Gunungsari yang dipimpin langsung Danramil Kapten Chb Danang K, melaksaksanakan kegiatan sosialisasi dan himbauan ke seluruh warga masyarakat Desa Midang bersama Kades, Babinkantibmas, Linmas yang ada di wilayah desa Midang kec Gunungsari kab Lobar, Rabu (8/4).

Dalam kegiatan tersebut masyarakat diberikan edukasi tentang bahaya virus Corona atau covid-19 dan cara pencegahan penularannya.

Warga masyarakat juga diingatkan agar membiasakan hidup bersih dan sehat dengan tetap menjaga kebersihan di lingkungan tempat tinggal masing-masing, membiasakan mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah beraktivitas, rutin berolahraga, menghindari pertemuan atau berkumpul ditempat-tempat keramaian, melaksanakan sosial distancing, tetap berada di dalam rumah, kecuali keadaan mendesak, makan makanan bergizi, perbanyak mengkonsumsi buah dan sayur serta rajin menjemur diri di matahari antara jam 09.00 s.d jam 10.00.

Ikut hadir dalam sosialisasi Camat Gunungsari, Danramil Gunungsari dan anggota, Kapolsek Gunungsari beserta anggota dan Kades Midang beserta Linmas. Dalam Kegiatan sosialisasi tersebut selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan pelaksanaan penyemprotan disinfektan di wilayah Desa Midang dan sekitarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *