KODIM1606LOBAR.COM, Ampenan – Babinsa Pejeruk Koramil 1606-09/Ampenan Serma Saeful Bahri melaksanakan pengecekan warga yang baru pulang dari luar kota dan saat ini sedang sakit di Lingkungan Taman Sejahtera Kelurahan Pejeruk Kecamatan Ampenan, Minggu (29/3).
“Warga tersebut sudah melalui proses pemantauan dan hasilnya negatif,” jelas Danramil 1606-09/Ampenan Kapten Inf Jamuhur.
Namun karena yang bersangkutan, tambah Danramil, saat ini sakit dari pihak keluarga merasa cemas, segera melapor ke puskesmas dan ke kantor lurah.
“Dari dari pihak puskesmas menyarankan agar penderita mengisolasi diri kembali di dalam rumah,” kata Kapten Inf Jamuhur.
Hadir dalam kegiatan tersebut tim dari Puskesmas pejeruk, Lurah, Babhinkamtibmas, RT serta kasi trantib kelurahan pejeruk.