Danramil 08 Hadiri Pengukuhan Pengurus Gerakan Pramuka Narmada

KODIM 1606 – Danramil 08/Narmada Kapten Inf M Yuni Priharyono menghadiri pelaksanaan Pengukuhan Pengurus Dewan Kerja Ranting Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Narmada Masa Bhakti 2020 – 2023, bertempat di pondok pesantren Qur’aniyah Dusun Batu Kute Selatan Desa Batu Kute Kec.Narmada, Kamis (30/1).

Hadir dalam acara tersebut Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka NTB Drs.H.Fathul Gani, M.Si beserta jajaran.Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka kab.Lobar Drs M.Yamil, MA., Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka kec.Narmada Syahrudin Saat S.Pd., Camat Narmada Baiq Yeni Eka Satriani S.Sos., Kapolsek Narmada Kompol Kd Suparta., Para pembina pramuka serta undangan lain.

Dalam sambutannya Kakwarda NTB Drs.H.Fathul Gani M.Si mengatakan dengan dikukuhkannya pengurus Gerakan Pramuka Ranting Narmada diharapkan dapat membawa kemajuan maupun prestasi di masa yang akan datang.

“Agar Gerakan Pramuka dapat melaksanakan kegiatan yang bersentuhan dengan masyarakat sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat.” jelasnya.

Sementara, Danramil 08/Narmada berharap momentum pelantikan pengurus dan Kwarcab gerakan pramuka Narmada ini akan memberi manfaat yang baru sekaligus mengingatkan kembali tentang tugas dan tanggung jawab bagi kita semua terhadap kemajuan pramuka di Narmada khususnya.

Ditempat terpisah, Dandim 1606/Lobar Kolonel Czi Efrijon Kroll disela kesibukannya mengatakan Gerakan Pramuka ini bertujuan menumbuhkan tunas Bangsa menjadi generasi muda yang berkepribadian, berwatak dan berbudi pekerti luhur, memiliki kecerdasan dan keterampilan yang tinggi, sehat jasmin serta bermanfaat bagi masyarakat.

“Gerakan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan tunas bangsa menjadi generasi muda yang berkepribadian, berwatak dan berbudi pekerti luhur serta memiliki kecerdasan dan keterampilan yang tinggi, sehat jasmani dan bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya,” jelas Efrijon.

Dandim juga berharap agar Gerakan Pramuka ini harus terus dipupuk sebagai wadah bagi pembentukan nasionalisme dan patriotisme.

“Jadikan Gerakan Pramuka sebagai wadah pengendalian diri dari pengaruh-pengaruh negatif dan buruk agar generasi dan tunas-tunas bangsa tumbuh secara cemerlang.“ pungkasnya. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *