Babinsa Koramil Tanjung Koordinasi Cocokkan Data Penerima Bantuan RTG

KODIM 1606 – Babinsa Koramil 1606-02/Tanjung Serka Muhamad Amin dan sertu Jose da costa melaksanakan koordanasi sekaligus mencocokan data masyarakat penerima bantuan Dana stimulan SK 22 S/d 24 di kantor Desa pemenàng timur, Kamis (23/1).

Kedua babinsa Koramil Gunungsari tersebut bertugas sebagai pendamping Rehab Rekon RTG Dusun kr. Petak, Dusun kr. Montong layu dan dusun kr. Montong daye Desa pemenang timur.

Dalam kegiatan koordinasi tersebut membahas poin-poin terkait Pembentukan pokmas, Rencana pembagian buku tabungan yang akan dilaksanakan pada hari senin 27 januari 2020 di Kantor camat Pemenang.

Danramil Tanjung Lettu Inf Zainul Fahri menngingatkan pada anggotanya yang menjadi pendamping agar pada saat bekerja di lapangan komunikasi dan koordanasi antara pokmas dengan fasilitator sipil dan babinsa pendamping harus tetap terpelihara.

“Juga dalam melakukan kontrak kerja dengan Aplikator/ suplayer harus betul-betul mencari Aplikator/suplayer yang keabsahannya bisa di pertanggung jawabkan,” tegasnya.

Sementara itu Data penerima Dana bantuan stimulan RS, SK 22 S/D 24 untuk 3 dusun yaitu Dusun kr. Petak RS : 15 kk, Dusun kr. Montong layu RS : 21 kk, dan Dusun kr. Montong daye RS : 10 kk RB : 2 kk.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *