KODIM 1606 – Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopicam) Cakranegara dipimpin Danramil Cakranegara Kapten Inf Asep Okynawa Muas bersama Kapolsek Cakranegara menggelar apel dan gabungan bersama Polsek Cakranegara, Camat Cakra, Camat Sandubaya, Lurah Se-Kec. Cakra dan Sandubaya, di Koramil Cakranegara, Selasa (24/12).
Apel gabungan tersebut digelar dalam rangka pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 (Nataru). Setelah melaksanakan apel, selanjutnya Forkopicam melakukan patroli keliling wilayah Cakranegara, mulai dari pos mandalika untuk mengecek keamanan Terminal, pengecekan di gereja Bhetel Rock Gebang, pengecekan di Lotte grosir dan pengecekan di pos karang jangkok.
Danramil Cakranegara mengatakan bahwa aparat keamanan beserta Forkopicam Cakranegaraa menjamin keamanan serta kenyaman umat Nasrani yang akan melaksanakan perayaan Natal tahun 2019 serta masyarakat di wilayah Cakranegara dalam merayakan Tahun Baru 2020.
Sementara itu Dandim 1606/Lobar Kolonel Czi Efrijon Kroll disela kesibukannya menerangkan bahwa aparat gabungan atau terpadu dari TNI, Polri, Pemda dan masyarakat siap menjaga keamanan dan kenyamanan warga.
“Sesuai petunjuk dari Komando Atas, kami siap membantu Polri dengan menyiapkan personel, seperti yang disampaikan Danrem 162/WB personil yang siap personal on call sebanyak 500 orang dan sisanya stand by di satuan masing-masing, dengan total personel sekitar 1500 personel,” ungkap Dandim.